Thursday 18 March 2021

Shapefile Peta Administrasi Kabupaten Buton Selatan

Kabupaten Buton Selatan atau disingkat Busel merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Sulawesi Tenggara, hasil pemekaran dari Kabupaten Buton pada pertengahan tahun 2014 menjelang akhir kepengurusan DPR RI periode 2009-2014. Alasan pemekaran kabupaten ini salah satunya karena akses yang menghambat pelayanan. Sejak pemekaran Kota Baubau pada tahun 2001, ibu kota Kabupaten Buton dipindahkan ke Pasarwajo. Akses menuju Pasarwajo bagi masyarakat Buton Selatan harus melalui Kota Baubau terlebih dahulu karena belum ada akses langsung dari wilayah Buton Selatan ke Pasarwajo. Terlebih beberapa daerah di Buton Selatan merupakan pulau-pulau yang terpisah dari Pulau Buton, seperti Pulau Kadatua, Pulau Siompu, dan Pulau Batu Atas, pulau paling selatan di Sulawesi Tenggara. Kabupaten Buton Selatan sebagian besar wilayahnya terletak di Pulau Buton yang merupakan pulau terbesar di luar pulau induk Kepulauan Sulawesi, atau pulau ke-130 terbesar di dunia.

Letak Astronomis

Secara Astronomis, Kabupaten Buton Selatan terletak di bagian selatan garis khatulistiwa, memanjang dari Utara ke Selatan diantara 5°30'-6°25' LS dan membentang dari Barat ke Timur dantara 122°20'–122°46' BT. 

Letak Geografis

Secara Geografis, Kabupaten Buton Selatan berbatasan dengan :

  • Sebelah Utara berbatasan dengan Kota Baubau dan Kabupaten Buton
  • Sebelah Timur berbatasan dengan Kabupaten Buton dan Laut Flores
  • Sebelah Selatan berbatasan dengan Laut Flores
  • Sebelah Barat berbatasan dengan Laut Flores
Sebelum mendownload data ini alangkah baiknya terlebih dahulu membaca Syarat dan Ketentuan yang dikeluarkan oleh  BIG (Badan Informasi Geospasial).
 
Data shapefile Peta Kabupaten Buton Selatan mencakup :
  • Polygon wilayah Buton Selatan
  • Jalan
  • Sungai Besar & Anak Sungai
Untuk lebih jelasnya langsung saja menuju pada link download berikut ini :
Download
Share:

0 Comments:

Post a Comment

Blog Archive